Assalammualaikum wwb....
masih aura liburan ya.....
dan aku sehabis liburan malah terserang flue dan batuk.
tenggorokan rasanya seperti terbakar dan badanku panas.
hayyah....ketularan pak sopir kemaren. sepanjang jalan batuk2 sopirnya.
tapi kok si rin adekku nggak ketularan ya....
hmmmm...mungkin daya tahan tubuhku memang lagi rentan.
mudah2an cepet sembuh ...ng tahan juga kalau harus batuk2 terus....
waktu liburan ke pekan baru kemaren, aku nyoba mie tektek.
murah meriah tapi enak dan mengenyangkan.
mie yang sedikit manis dan ada kuah dikit.
enak deh pokoknya.
di dumai kayaknya belum ada yang jual deh.
so gugling2 ,ternyata resepnya gampang banget.
seperti bumbu mie goreng biasa.hanya saja ada penambahan kemiri.
resepnya pake kira2 aja. sesuai seleraku.eheheh
soalnya aku nggak berapa suka manis, jadi cabenya aku tambahin.
jadi terasa pedas dan sedikit manis.
untuk satu resep ini bisa untuk 2 porsi (porsi perutku)
MIE TEKTEK
bahan :
250 gr mie kuning basah
100 gr ayam, cincang
1 buah daun bawang ~ iris serong
1/2 sdt merica
3 buah cabe merah
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 bua kemiri
sawi caisim ~ iris2 (sesuai selera)
kol ~ iris2 (sesuai selera)
1 butir telur
1 gelas air
2 sdm kecap
2 sdm saos sambal
bawang goreng (pelengkap)
kerupuk (pelengkap)
cara membuat:
1. haluskan merica, bawang merah,bawang putih, cabe merah dan kemiri.sisihkan
2. tumis daun bawang hingga harum, masukkan bumbu halus.
tumis hingga matang dan tercium wangi.
masukkan ayam.masak hingga matang.
3. masukkan sawi dan kol , masak lagi hingga matang. ceplokkan telur.
aduk2 cepat.
4. tuangkan air. biarkan mendidih.tambahkan kecap dan saos sambal.
masukkan mie kuning. biarkan mendidih dan matang.
5. lakukan tes rasa.
angkat dan hidangkan bersama bawang goreng dan kerupuk.